Buat anda yang suka membuka situs tertentu, atau sering beraktivitas menggunakan fitur website. Misal website pulsa, website pembayaran elektrik, ebanking dan sebagainya. Tentunya proses normalnya adalah buka browser, lalu ketik alamat website. Nah untuk mempermudah, adalah dengan membuat shorcut. Atau kalau di dunia mobile mirip-mirip dengan aplikasi web apps
Jadi begini, misal kita ingin membuat launcher untuk alamat klikbca.com, Kita tinggal klik icon / launcher yang telah kita buat. Dan munculnya jadi seperti ini:
Nah hanya ada jendela windows, tanpa menu, entry url, dsbgnya, Jadi seperti aplikasi web apps. Nah icon launcher muncul di taskbar.
Dan juga di menu apps untuk windows 8.
Nah untuk membuatnya.. Cukup buka google chrome, lalu buka alamat yang ingin disimpan. Lalu klik menu. Lalu more tools, kemudian add to taskbar.
Klik add, jadi deh, launcher muncul di taskbar. Nah khusus untuk windows 8, yang mana icon di taskbar tidak bisa digeser ke desktop, berikut adalah langkah-langkahnya. Klik start menu pada windows 8, lalu pilih aplikasi chrome apps, klik kanan pada webapps yang ingin dibuat shortcut di desktop.
Lalu pilih open file location, nanti muncul seperti ini:
Nah tinggal drag n drop ke desktop deh.
Selesai... :)
0 Comments:
Post a Comment
Anda harus sign ke akun Google terlebih dahulu untuk memberi komentar